Apa kabar kawan-kawan? Semoga aja kalian masih tetap sehat dan bugar disetiap hari-harimu. yang lebih penting adalah semoga komitmen perjuangan kita tetap terpatri dalam diri kawan-kawan.
Udah beberapa bulan kegiatan dan aktifitas lembaga kita terdiam dan vakum! Pengkaderan aktifis sosial keagamaan memerlukan waktu panjang dan kerap mengalami realitas yang stagnan dan mandek, bahkan pengelola dari lembaga tersebut kadang mengalami frustasi ketika diperhadapkan dengan kondisi yang tidak kondusif. Tapi justru disitulah perang kita sebagai pemuda untuk membangun dinamika yang berkelanjutan yang pada akhirnya akan menemukan titik pencerahan.
Diklat hanya merupakan instrument awal untuk membangun lembaga, tapi bukanlah satu-satunya cara membangun kader yang militan dan massif, melainkan komitmen dan persepsi yang sama kemana kita akan melangkah kaki perjuangan kita serta target apa yang akan kita capai dari perjuangan itu?
Kehadiran lembaga ini yang bergerak di Aliansi Pemuda Indonesia (AIPI Indonesia) merupakan investasi yang sangat berharga ke depan baik bagi institusi kelembagaannya maupun terhadap eksistensi kawan-kawan semua. Jika sinergi ini terbangun, AIPI Indonesia akan menjadi simbol pencerahan internal dan eksternal. AIPI Indonesia membutuhkan pribadi-pribadi yang berkualitas dan bertanggung jawab secara moral yang dapat diandalkan melalui wacana dan aktifitas sosial kemasyarakatan.
Selamat berjuang kawan-kawan ...